/>
SELAMAT DATANG DI BLOG KAMI, SEMOGA ANDA PUAS, DAN KAMI MENGUCAPKAN TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA

-

Selasa, 02 Desember 2014

Cara Hias Bunga Terlihat Mempesona dalam Pot Hias

Media pot merupakan salah satu tempat tanam bunga yang sangat cocok. Saat ini terdapat banyak jenis pot bunga yang dibuat dengan berbagai model dan dari bahan berbeda.
Pot bunga terlihat lebihi indah ketika diletakkan di sebuah taman, teras rumah, pagar, ruangan dalam gedung, sudut ruangan, di atas meja, atau pun digantung pada beberapa tempat. Maka, jika anda tertarik untuk menanam bunga, anda perlu mengetahui beberapa jenis pot hias berdasarkan bahan buatnya, sehingga bisa anda pilih sebagai tempat tanam bunga agar terlihat lebih mempesona, yaitu pot plastik, dari tanah liat, kayu, batu, keramik, kaca, dan besi. Semua itu bisa anda dapatkan di toko pot atau toko tanaman. Adapun pot gratis seperti dari kaleng, drum, botol, dll.
pot hias
Bahkan anda bisa membuatnya sendiri dengan bahan bekas di sekitar anda, yang memiliki bentuk unik, dan yang penting adalah memiliki lubang untuk pengairan media tanam, serta memiliki fisik yang bersih. seperti dari sepatu bekas, high heels, buku, gelas, mangkok piring, bohlam lampu, dll.
Selanjutnya, anda tinggal menata berbagai macam jenis bunga untuk anda tempatkan di tempat tertentu. Adapun cara mudah hias bunga dalam pot, yaitu:
  1. Anda bisa memilih jenis pot apapun sesuka anda, yang pasti ukurannya sesuai dengan ukuran bunga.
  2. Pot paling cocok diletakkan di taman yaitu dari pot batu, pot plastik, tanah liat, keramik, kaleng, dan drum. Yang cocok untuk sudut ruangan adalah pot besi yang elegan, pot kayu, keramik, pot plastik dan pot dari sepatu kebun. Yang cocok sebagai penghias meja adalah pot kaca, pot kayu, pot keramik kecil bergambar, pot dari gelas, buku, mangkok piring, lampu bohlam dan botol, usahakan agar pot di atas meja adalah yang memiliki motif indah dan unik.
  3. Anda perlu menyiapkan media tanam terbaik untuk bunga dalam pot
  4. Bunga pot di luar rumah adalah jenis bunga yang membutuhkan banyak air dan cahaya matahari. Maka bunga dalam ruangan adalah bunga yang tidak membutuhkan banyak air dan cahaya matahari. Adapun untuk mengeluarkan pot bunga ketika penyiraman dan usahakan agar mendapat cahaya matahari selama 2-3 jam.
  5. Setelah tanaman berbunga lebat, anda harus terus merawatnya. Anda bisa memotong bunga untuk penghias meja. Berbagai bunga yang anda potong tangkainya bisa anda masukkan dalam pot kaca yang indah, dan beri media tanam hidrogell.
  6. Anda bisa menghias pot dengan memasukkan hidrogell tiga warna atau sesuai selera secara rapih, lalu tanamkan tangkai bunga kedalamnya. Maka meja anda akan terlihat sangat indah mempesona.

Tidak ada komentar: